Informasi & Berita

SDM

Rapat Kerjasama Penyelenggaraan Pelatihan Masa Persiapan Pensiun

Menindaklanjuti rapat pembahasan teknis rencana kerja sama penyelenggaraan pelatihan yang diselenggarakan pada tanggal 16 November 2022 antara Biro Umum, Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian dan Pusat Pelatihan Manajemen dan Kepemimpinan Pertanian (PPMKP), Kementerian Pertanian, pada tanggal 30 November 2022 telah dilakukan pembahasan rencana kerjasama pelatihan Masa Persiapan Purnabakti bersama dengan para pengelola kepegawaian di lingkungan Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian. Rapat dilaksanakan bertempat di Kantor Pusat Pelatihan Manajemen dan Kepemimpinan Pertanian (PPMKP), Kementerian Pertanian, Ciawi, dengan dihadiri Koordinator Kerjasama Penyelenggaraan Pelatihan PPMKP, Kepala Bagian Umum, dan Koordinator Keuangan PPMKP. Dalam rapat disepakati kurikulum dan rencana anggaran biaya untuk pelatihan MPP tersebut yang direncanakan diselenggarakan pada minggu ketiga bulan Desember 2022.

Kelompok Subtansi Manajemen SDM, BIRO UMUM
KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG PEREKONOMIAN
© 2021. All Rights Reserved.